MARQUUE

VISI : Beriman dan Bertaqwa, Santun dalam Perilaku, Maju dalam Prestasi

Tuesday, October 9, 2012

Pendidikan Agama Islam

Pesan dari AA Gym Daarut Tauhid Ditulis Oleh Rohmad BS

  1. Jauh melimpah karunia Allah yang bisa kita syukuri, dari pada sengsara memikirkan yang kurang menurut nafsu sehingga membuat kita kufur nikmat.
  2. Orang yang mudah tersinggung akan merusak suasana, ketenangan dan kebahagiaannya karena diperbudak oleh kejengkelan/kemarahannya sendiri.
  3. Sahabatku lebih terjamin bahagia dengan memperbanyak bersyukur dari pada banyak keinginan
  4. Berlebihan menilai kekurangan diri akan menjadi minder, kufur ni'mat terhadap karuniaNya yang melimpah.
  5. Jangan mudah celetak- celetuk komentar yang bisa merusak suasana harus bisa menahan diri, pikirkan dulu dirasa-rasakan pakai hati sebelum bicara.
  6. Jangan merasa aman dari ajal yang bisa datang kapanpun ada 3 rahasia kematian : waktu, tempat dan cara, hanya Allah yang maha tahu dan menetukan.
  7. Banyaknya keinginan duniawi sering menghilangkan rasa syukur, berarti akan lepas dari karuniaNya
  8. Dan Dialah (Allah) yang menurunkan air hujan dari langit lalu Dia hasilkan dengan hujan itu buah-buahan sebagai rezeki untukmu ( Q.S Albaqorah 22)
  9. Bila niat dan doa kita benar, pasti Allah memberi ketenangan tak akan risau dengan sikap orang-orang yang meremehkan dan mencela
  10. Kepahitan adalah pembersih dosa-dosa, seperti seorang ibu yang melihat anaknya sudah mandi tapi masih kotor, maka dimandikan agar bersih.
  11. Sehebat apapun keinginan kita merubah orang lain tetap saja kuncinya adalah harus diawali merubah diri sendriri


No comments:

Post a Comment